Jakarta – Chairman CT Corp Chairul Tanjung alias CT akan kembali menggelar Transmart Midnight Sale di momentum Ramadan 1444 Hijriyah. Namun waktunya masih dirahasiakan.
“Bulan ini dua kali. Ada sekali lagi tapi belum boleh kasih tahu tanggalnya,” sebutnya sambil tertawa saat ditemui di Transmart Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023).
CT juga berencana akan rutin menggelar Midnight Sale setelah Ramadan. Ini dilakukan agar gaung Transmart kembali ramai.
“(Rencananya) Sekali sebulan setelah Ramadan ini supaya gaungnya balik lagi,” ucapnya.
CT ingin masyarakat kembali rutin berbelanja di Transmart. Dia juga bilang semua kebutuhan masyarakat ada di Transmart. Sekarang juga harganya murah dan bersaing.
“Transmart barangnya udah lengkap harganya murah jadi balik lagi (belanja) ke Transmart,” tutup CT.