Jakarta – Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI), Erick Thohir, mengungkapkan kebahagiannya setelah Indonesia secara resmi dipilih sebagai tempat penyelenggara Piala Dunia FIFA U-17 2023.
Dalam sebuah posting di akun Instagram pribadinya (@erickthohir) pada malam Jumat (23/6/2023), Erick menyatakan rasa syukurnya, “Saya bersyukur dan mengucapkan Alhamdulillah. FIFA telah mempercayakan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia FIFA U-17 tahun 2023.”
Peru Dicabut Status Tuan Rumah, Indonesia Mendapat Kesempatan Piala Dunia U-17
“Semoga persiapannya berjalan lancar dan berbuah sukses sehingga Indonesia dapat kembali membanggakan, harum namanya di dunia internasional,” imbuhnya dalam takarir (caption) unggahannya, disertai tagar #GarudaMendunia.
Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia FIFA U-17 2023. Hal tersebut diumumkan usai FIFA menggelar council meeting (rapat dewan) pada Jumat (23/6/2023) malam.
Dalam agenda tersebut, FIFA menentukan tuan rumah untuk beberapa gelaran FIFA, seperti Kongres FIFA ke-74, Piala Dunia Futsal, hingga Piala Dunia U-17. FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
“Piala Dunia U-17 tahun ini (2023) akan digelar di Indonesia,” tulis FIFA melalui akun Twitter resminya (@FIFAcom), dikutip Sabtu (24/6/2023).
Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti lokasi pelaksanaan Piala Dunia U-17 FIFA 2023. Namun, berdasarkan agenda FIFA, Piala Dunia U-17 FIFA 2023 akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.
Sebelumnya, Piala Dunia FIFA U-17 akan diselenggarakan di Peru. Namun, status tersebut dicabut pada 3 April 2023 karena Peru dinilai tidak siap dari segi infrastruktur untuk menggelar turnamen dua tahunan tersebut.
Melansir dari Infobae, Pemerintah Peru dikabarkan menolak untuk mengeluarkan anggaran lebih untuk renovasi Stadion Nasional, Lima, Peru yang rencananya akan menjadi stadion utama Piala Dunia FIFA U-17 2023. Akibat hal tersebut, FIFA pun mencabut status tuan rumah Peru.
Sebelumnya, Indonesia juga harus merelakan diri untuk batal menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA U-20 pada 29 Maret 2023 lalu. Sebagai gantinya, FIFA menunjuk Argentina sebagai tuan rumah. Dalam partai puncak 12 Juni lalu, Uruguay keluar sebagai juara usai mengalahkan Italia satu gol tanpa balas.